Cara Mengatasi Jerawat Secara Alami


Cara Mengatasi Jerawat - Jerawat merupakan penyakit yang ada di kulit khususnya di bagian wajah, apalagi kalo di masa puber, jerawat sering muncul dan membuat jengkel kita.  Jerawat memang kelihatannya masalah sederhana tetapi ketika tumbuh di wajah dan silih berganti muncul cukup menjengkelkan, apalagi ketika menimbulkan bekas noda hitam atau flek pada wajah.

Faktor Penyebab Jerawat :
1. Hormonal
Aktivitas hormonal, seperti siklus menstruasi dan pubertas dapat berperan dalam pembentukan jerawat. Selama pubertas, peningkatan hormon androgen menyebabkan kelenjar folikel tumbuh lebih besar dan membuat lebih banyak sebum. Beberapa hormon terkait dengan jerawat adalah testosteron androgen, dihidrotestosteron (DHT) dan dehydroepiandrosterone sulfat (DHEAS), serta insulin (IGF-I). 
 2. Genetik
 Kecenderungan bagi individu secara khusus mengalami jerawat karena faktor komponen genetik, yang telah didukung oleh studi kembar serta studi yang telah mengamati tingkat jerawat antara kerabat tingkat pertama. Ada beberapa gen yang berhubungan dengan jerawat yaitupolimorfisme di TNF-alpha, IL-1 alpha, dan CYP1A.
 3. Infeksi dari Bakteri
 Propionibacterium acnes adalah bakteri anaerob yang menyebabkan terjadinya jerawat.
4. Makanan dan Minuman
 Makanan yang banyak mengandung gula atau berasa manis berpotensi menimbulkan terjadinya jerawat, misalnya coklat. Untuk minuman yang memiliki potensi menimbulkan jerawat misalnya adalah minuman bersantan dan yang mengandung kafein.
5. Faktor Psikologis
Orang yang mengalami stress memiliki kecenderungan berpotensi mengalami jerawat lebih banyak.


Cara Menghilangkan Flek Bekas Jerawat Dengan Bahan Alami Buah-Buahan
  • Jeruk Nipis.Potong jeruk nipis menjadi dua kemudian diperas untuk diambil air jeruknya. Ada dua metode dengna menggunakan jeruk nipis, yang pertama adalah dengan mengusapkan air perasan jeruk nipis ke bagian wajah yang terdapat noda bekas jerawat dengna menggunakan kapas. Cara yang kedua adalah dengan mencampur air perasan jeruk nipis dengan wajah yang dicampur dengan madu untuk dijadikan masker wajah.
  • Bengkuang. Kupas bengkuang secukupnya kemudian parut sampai lembut. Bersihkan wajah dengan air putih kemudian keringkan dengan handuk. Oleskan parutan bengkuang ke wajah secara merata. Biarkan selama setengah jam kemudian bersihkan muka dengan air hangat. Secara rutin lakukan setiap hari sebelum anda tidur.
  • Tomat. Iris buah tomat agak tipis dan tempelkan ke wajah anda yang sudah dibersihkan sebelumnya. Sambil rebahan biarkan selama kurang lebih 15 menit supaya vitamin A dalam tomat dapat merangsang kolagen secara efektif. Bersihkan wajah dengan air hangat.
  • Pepaya. Seperti buah-buah yang lain, metode dengan pepaya sama persis yaitu dengan memanfaatkannya sebagai masker wajah. Buah pepaya dihaluskan dan dioleskan ke wajah sebagai masker. Biarkan selama kurang lebih 15 menit supaya kandungan papain dalam pepaya bekerja dengan baik pada kulit wajah anda. Bersihkan wajah dengan menggunakan air hangat. Cara kerja masker pepaya ini adalah menghilangkan minyak dan mengangkat sel kulit mati serta membuka pori-pori wajah yang tersumbat.
  • Nanas. Nanas dihaluskan untuk masker wajah seperti pada buah-buah di atas.
 Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Bahan-Bahan Lain :
  • Putih Telur dan Madu. Putih telur dicampurkan dengan madu secukupnya kemudian gunakan sebagai masker wajah. Ulangi metode ini secara rutin sebelum tidur agar anda mendapatkan hasil yang maksimal
  • Bubuk Kayu Cendana dan Air Mawar. Air mawar dan bubuk kayu cendana dicampur untuk dijadikan masker muka. Oleskan ke bagian bekas jerawat pada malam hari saat anda tidur. Bersihkan muka keesokan harinya.
  • Minyak Pohon Teh. Oleskan minyak pohon teh ke bagian kulit wajah yang terdapat noda bekas jerawat secara rutin
  • Asam Jawa dan Kunyit. Kunyit ditumbuk sampai halus kemudian dicampur dengan asam jawa yang juga sudah dihaluskan, beri air secukupnya dan gunakan sebagai masker.
Itulah tadi sedikit informasi mengenai cara mengatasi jerawat secara alami semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

0 comments:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2012 Aristyawandh Blog